Selasa, 07 April 2009

Obyek Wisata di Kawasan Ciwidey


Wah, setelah pemilu longweekend nich…jalan-jalan keluar kota asyik juga kali ya…lelah dengan kesibukan ibukota, mendingan refreshing ke Ciwidey…

Nah, ada beberapa tempat yang bisa kita kunjungi di Ciwidey:

  • Kawah putih

Gunung Patuha bisa ditempuh sekitar dua jam perjalanan mobil dari Bandung.Jika cuaca cerah, Anda bisa melihat puncaknya di wilayah tenggara dari jarak 35 km. di area puncak gunung dengan tinggi 2.434 m ini terdapat sebuah kawah yang masih berusia muda, sebuah danau-kawah yang indah yang disebut Kawah Putih.
Konon air kawah ini warnanya bisa berubah-ubah, kadangkala biru kehijauan atau putih.

  • Situ Patengan

Situ Patengan atau “Situ Patenggang” adalah sebuah situs wisata yang sangat populer.
Di salah stu sudut danau terdapat sebuah batu besar yang dipercayai sebagai tempat pengucapan sumpah setia dua orang kekasih yang kemudian menjadi leluhur mereka.
Danau ini menyimpan sebuah cerita masyarakat local tentang kesetiaan pada kekasih.

  • Lembah Cisangkuy

Di kawasan timur Lembah Ciwidey terdapat Lembah Cisangkuy yang sangat indah bersama alur sungainya yang jernih. Walaupun kurang banyak dikunjungi namun kawasan ini tidak kalah menariknya dari kawasan lain. Obyek yang bisa dikunjungi adalah Gunung Malabar dengan pemandangannya yang indah dan bangunan pennggalan colonial, dua buah danau kecil (Cileunca dan Panunjang) dan lokasi pemandian air panas, Cibolang.

  • Pangalengan Area

Gunung Papandayan dan Gunung Wayang memberikan kesegaran tersendiri di Pangalengan. Kelelahan terbayar sudah dengan pemandangan indah di sepanjang jalan. Pangalengan dikenal sebagai penghasil susu sapi segar. Situ Cileunca, Situ Pananjung dan Cibolang juga berada di dekat sini.

So…tunggu apalagi…Have a nice trip!

Tidak ada komentar:

http://www.emailcashpro.com
Free advertising
Lilypie Next Birthday PicLilypie Next Birthday Ticker
Bookmark and Share